Resep Cara Membuat Onde-Onde Mini Ketawa

Hay bunda kali ini kami akan membagikan resep onde-onde mini ketawa yang bisa anda sajikan untuk keluarga tercinta. Untuk membuatnya anda bisa siapkan bahan-bahan yang dibutuhkan seperti dibawah ini. Oh iya onde-onde ketawa ini rasanya sangat yummi. Nah, lebih jelasnya silahkan intip resepnya dibawah ini yah teman. Selamat mencoba.


Bahan Utama:
  • 375 gram tepung terigu protein sedang
  • 100 ml air
  • 1/2 sendok teh soda kue
  • 175 gram gula pasir
  • 1 butir telur
  • Minyak goreng secukupnya
  • 3/4 sendok teh baking powder
Bahan Pelapis:
  • 100 gram wijen untuk pelapis
Cara Membuat Kue Onde-Onde Ketawa Mini
  1. Langkah pertama yang harus anda lakukan ketika membuat kue onde-onde ketawa mini yaitu, siapkan panci berukuran sedang. Lalu simpan panci yang sudah disiapkan tersebut di atas kompor menyala.
  2. Tuangkan air dengan takaran seperti yang sudah ditentukan. Lalu didihkan air tersebut.
  3. Jika air sudah mendidih, masukan gula pasir. Aduk-aduk sampai gula pasir larut.
  4. Ukur air menjadi 200 ml. Jika sudah, dinginkan terlebih dahulu sebelum diolah.
  5. Siapkan wadah, lalu masukan telur yang sudah disiapkan bersama dengan 2 sendok makan minyak goreng. Aduk sampai merata.
  6. Masukan sedikit demi sedikit sirup gula yang sudah anda buat tadi ke dalam campuran telur dan minyak goreng sambil dikocok-kocok.
  7. Tambahkan tepung terigu bersama dengan soda kue, baking powder. Aduk sampai merata.
  8. Timbang masing-masing adonan sebanyak 10 gram. Lalu bentuk bulat adonan.
  9. Celupkan adonan ke dalam air. Jika sudah, gulingkan di atas wijen yang sudah anda siapkan.
  10. Siapkan wajan atau alat lainnya yang akan digunakan untuk memasak. Simpan alat tersebut di atas kompor menyala.
  11. Tuangkan minyak goreng secukupnya pada alat untuk memasak tersebut. Biarkan minyak goreng sampai panas.
  12. Jika minyak goreng sudah panas atau terlihat meletup-letup, anda bisa langsung memasukan adonan yang sudah dibentuk. Goreng adonan tersebut sampai matang dan kering.
  13. Jika sudah seperti itu, anda bisa langsung mengangkatnya dan meniriskannya terlebih dahulu sebelum disantap.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Siput Laut Masak Tauco / Periwinkle in spicy sauce

Penting, cara menghaluskan bumbu dapur efisien, mudah dan praktis!

Resep Oseng Tauge Teri Jengki