Cara Praktis Membuat Rendang Daging Sapi yang nikmat

Rendang Daging Sapi yang nikmat1

Rendang atau randang adalah menu masakan berbahan daging yang bercita rasa pedas yang menggunakan campuran dari berbagai macam bumbu dan rempah-rempah. Masakan ini dihasilkan dari proses memasak dengan cara dipanaskan secara berulang-ulang dengan santan kelapa. Baru-baru ini, rendang bahkan masuk kedalam urutan ke-11 dari 50 daftar makanan terlezat di dunia yang dipublikasikan oleh CNN. 
Rendang bahkan menjadi satu-satunya makanan asal Indonesia yang masuk dalam daftar tersebut. Mengalahkan kelezatan Fajitas Meksiko, Kebab dari Turki, Lasagna Italia dan Pho dari Vietnam. 
Meski terlihat sedikit agak susah cara pembuatan rendang sapi ini, tapi sebenarnya cara pembuatnya cukup mudah dan sangat bisa untuk dipelajari. yang kita butuhkan hanya kesabaran dan jam terbang yang cukup untuk membuatnya menjadi terlihat sempurna.

Bahan dan Bumbu Pembuatan Rendang Daging Sapi :
  1. 600 gram daging sapi.
  2. 500 ml santan kental, dari 1 1/2 butir kelapa.
  3. 1.000 ml santan encer sisa santan kental.
  4. 4 lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya.
  5. 2 cm lengkuas, di memarkan.
  6. 2 batang serai, di memarkan.
  7. 2 lembar daun kunyit.
  8. 2 sdt garam.
  9. 1 sdt gula pasir.
Bumbu yang dihaluskan :
  1. 15 buah cabai merah keriting.
  2. 15 butir bawang merah.
  3. 5 buah cabai merah besar.
  4. 5 siung bawang putih.
  5. 4 butir kemiri.
  6. 2 cm jahe.
  7. 1 sendok teh merica.
  8. 2 1/2 sendok teh ketumbar.

Cara Memasak Rendang Sapi :
  1. Pertama rebus semua bumbu halus di dalam santan encer, serta tambahkan serai, lengkuas, daun kunyit, daun jeruk, gula pasir dan garam. Masak sambil di aduk-aduk hingga mendidih.
  2. Kemudian masukan daging sapi, masak dengan menggunakan api yang berukuran kecil hingga daging menjadi matang dan kuah sudah hampir mengering.
  3. Terakhir masukan santan kental, masak kembali dan aduk sesekali hingga sampai kuah menjadi kental dan berminyak.
  4. setelah matang, angkat dan rendang sapi pun siap untuk disajikan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Siput Laut Masak Tauco / Periwinkle in spicy sauce

Penting, cara menghaluskan bumbu dapur efisien, mudah dan praktis!

Resep Capcay Kekian Kampung